Mataelangindonesia.com – Palembang Sumsel, Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) merupakan unsur yang penting di era digital saat ini. Selain itu, penguasaan TIK dalam jangka panjang di harapkan mampu menjawab tantangan kemajuan teknologi di masa mendatang.
Kapolda Sumsel, Irjen Pol. A. Rachmad Wibowo SIK mengatakan, bahwa TIK yang sesuai dengan susunan organisasi tata kelola, sangatlah penting dalam membuat SDM yang unggul dalam hal TIK.
Untuk itu Bid TIK Polda Sumsel harus terus meningkatkan kemampuan SDMnya untuk terus mendukung pelayanan di satuan kerja polda, harus selalu siap mendukung semua kegiatan baik penyiapan infrastuktur maupun aplikasi layanan publik internal maupun eksternal polri.
“Jadi bila kita mau mendukung setiap pelayanan TIK di satuan kerja, bekerjalah dengan cermat, cepat dan tuntas, jangan separuh hati harus totalitas, kalian harus militan dan trengginas,” ujarnya saat memberikan arahan di ruang serbaguna lantai 2 gedung presisi Mapolda Sumsel, Kamis (25/5/2023).
Untuk itu tingkatkan kemampuan personil Bid TIK dalam hal pengembangan ilmu di bidang teknologi informasi, kemudian melakukan efisiensi dalam pengunaan anggaran dalam mendukung pelaksanaan tugas.
“Kemudian kita harus melakukan transfer knowledge Teknologi Informasi dan Komunikasi kepada personil TIK dengan bekerjasama kepada pengajar yang ahli di bidang TIK,” terang dia.
Turut hadir dalam kegiatan ini Wakapolda Sumsel Brigjen Pol M. Zulkarnain SIK, MSi, Irwasda Polda Sumsel Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya SIK, MH, Karo SDM Polda Sumsel Kombes Pol Sudrajad Hariwibowo SIK, MSi, dan lainnya. (Hadi ST)
Editor : Aslam