Oktober 22, 2024

 

Mataelangindonesia.com – Prabumulih Sumsel, Bakti sosial Jumat Berbagi yang diinisiasi oleh DPC Partai Demokrat Prabumulih terus dilaksanakan secara berkelanjutan oleh kader partai berlambangkan bintang Mercy ini.

Memiliki tujuan yang Mulia yaitu untuk membantu meringankan beban masyarakat yang saat ini sedang kesusahan. Sekaligus juga untuk menebar kebaikan.

Kali ini beberapa kepala keluarga yang berada di Jalan Batas Talang Sako, kelurahan Sukajadi, Kecamatan Cambai kota Prabumulih satu persatu disinggahi oleh kader Demokrat,(19/05/2023).

Terlihat kader Demokrat saling bahu membahu menyampaikan amanah dari Ketua DPC Partai Demokrat Prabumulih Deni Victoria SH.MSi secara Door to Door.

Diungkapkan oleh Deni Victoria melalui Sekretaris DPC Wedi Saputra SE bahwasannya Baksos Jumat Berbagi ini juga menjadi jembatan penghubung antara masyarakat dengan keluarga Partai Demokrat.

“Bukan hanya sekedar berbagi, melalui baksos ini kami juga dapat mempererat Ikatan tali silahturahmi dengan masyarakat. Dari yang tidak kenal menjadi kenal dengan kader Demokrat Prabumulih, “kata DV melalui Sekretarisnya Wedi Saputra didampingi Bendum Nicko Adha Pranata.
Selain sebagai wujud dari kepedulian, baksos ini juga sebagai bukti kalau Demokrat Prabumulih satu arah dengan komando ketum AHY.

“Kami sudah sepakat untuk satu komando mengikuti arahan dari Ketua umum AHY, Alhamdulillah hingga sampai sekarang Demokrat Prabumulih tetap konsisten melaksanakannya sesuai dengan slogan partai kami perubahan dan perbaikan,”ujarnya.

Di Tempat yang sama Nico Adha Pranata Bendum Demokrat mengatakan Ketua kamibDeni Victoria mengintruksikan seluruh kader Demokrat Prabumulih untuk selalu berdiri bersama rakyat melalui program dan kerja politik yang berbasis pada kepentingan masyarakat.

“Kami memiliki 10 basis program di tahun 2023 ini dan sudah itu semua sudah diterapkan. Insha Allah setapak demi setapak Demokrat akan terus berkoalisi dengan rakyat,”pungkasnya.

Dijumpai dilokasi bakti sosial tersebut juga dibantu oleh kader dan sayap partai, AMPD, BMI, Srikandi dan Bakomstra Demokrat Prabumulih. (ril) PP (TJ)

Editor : Aslam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *