
Mediamataelangindonesia.com – Banyuasin Sumsel, Bulan Ramadan merupakan Bulan Suci yang penuh berkah, Sebab di bulan ini Allah memberikan berlipat ganda pahala bagi orang yang mengerjakan kebaikan. Untuk mendapatkan pahala yang Allah janjikan, salah satunya adalah memberi saling tehadap sesama saat Bulan Ramadhan, Selasa (18/04/2013).
Memberikan Takjil merupakan salah satu cara yang paling mudah dan cukup terjangkau untuk mendapatkan pahala yang dijanjikan Allah SWT tersebut. Meskipun hanya dengan memberikan secangkir air putih dan sepotong kue atau satu buah kurma sudah menjadi ladang pahala bagi yang memberikan.
Hal ini di abadikan dalam hadis Rasulullah SAW: “Siapa yang berbagi takjil kepada orang yang berpuasa, maka ia mendapatkan pahala puasa tanpa mengurangi pahala puasa orang yang ditraktir takjil.” (HR. Ahmad: 4/114, dan disahihkan oleh Tumudzi: 807).
Untuk merebut pahala besar ini Alek Suarman, S.Sos, M.Si. Camat Kecamatan Muara Telang bergabung dengan komunitas motor Yamaha RX
King Jalur (YRKJ) berbagi takjil.
Berbagi takjil ini diperkasai oleh komunitas motor YRKJ yang secara sumbangan sesama anggota YKRJ, di komandoi oleh anak muda yang bernama Sobirin, dikawal oleh Wakilnya Danny, Sekertarisnya Fani, Bendahara Elda, Penasehat Abah Soim dan beberapa anggota.
Waktu di konfirmasi awak media ke ketua rombongan sdr. Sobirin kenapa camat ikut serta dalam bagi bagi takjil ini karena di ajak untuk menambah semangat kebersaman.
Kami ajak nian, pak camat tu, biar kami bersemangat dan dio tahu bahwa anak motor ini idak NAKAL pacak berbuat AMAL pulok, ujarnya dengan semangat.
Tetang hal ini dalam spanduknya tertera kata semboyan ” NAKAL AMAL.
pada kata sambutan menjelang berbuka camat Muara Telang menyampaikan harapan kepada anggota YKRJ agar tidak terlibat penyalah gunaan NARKOBA.
” Adik adik ku aku senang sekali bergabung dgn kalian, aku harap kalian selalu kompak dan menyalurkan imajinasi kalian pada komunitas motor ini, jagalah diri kalian dari penyalahgunaan NARKOBA, karena orang yg kecanduan narkoba sangat sulit di sembuhkan”, ucapnya. (AN)
Editor : Aslam