Mataelangindonesia.com – Empat Lawang Sumsel, Antisipasi maraknya peredaran
narkoba di Kabupaten Empat Lawang, Kapolsek Tebing Tinggi melaksanakan kegiatan sosialisasi bahaya narkoba bagi masyarakat.
Kegiatan yang dilakukan di Hotel
Zulian ini meminta kepada
Forkopimda Empat Lawang untuk
lebih intens mensosialisasikan bahaya narkoba kepada generasi muda agar mengetahui dampak buruk bahaya narkotika bagi kesehatan.
Selain dari pihak kepolisian, hadir
turut didampingi oleh Kepala BNNK Kabupaten Empat Lawang dan tokoh masyarakat Empat Lawang, Rabu (17/05/2023).
Kapolres Empat Lawang AKBP Helda Prayitnyo, M.M. melalui Kapolsek Tebing Tinggi AKP Fauzi Saleh, SH MM dalam kesempatan tersebut mengatakan, memang dampak narkoba bagi generasi muda sangat terasa sekali di kehidupan Masyarakat dan Negara.
Rata-rata secara Nasional bahkan
global sasaran dari narkoba adalah generasi muda Bangsa, Sumsel sendiri dikatakan Kapolsek Tebing Tinggi merupakan 5 besar pengguna narkoba secara nasional setelah Sumatera Utara, dengan generasi muda sebagai pengguna terbesar.
Sosialisasi hari ini sangat bermanfaat sekali bagi kita semua, saya berharap
acara ini tidak hanya laksanakan
dengan berkumpul di sini namun
implementasi ke lapangan sangat
dibutuhkan,” katanya.
Terpantau media, dalam acara
tersebut beberapa narasumber
menjelaskan bagaimana narkoba
mampu merusak akal dan pikiran
serta berdampak bagi kesehatan,
pengenalan berbagai jenis narkotika serta berdampak bagi kesehatan, pengenalan berbagai jenis narkotika juga ditunjukkan oleh Kapolsek dan kepala BNNK Kabupaten Empat Lawang.
Kita ingin Indonesia khususnya
Kabupaten Empat Lawang bersih dari Narkoba, ini selaras dengan slogan Kabupaten Empat Lawang dengan Empat Lawang Madani,” imbuh Kapolsek.( Tarzan )
Editor : Aslam